Ahlan wa Sahlan!

warna putih 2

Tentang Kami

Koperasi Sinergi Berkah Mandiri (KSBM) dibentuk dengan penuh semangat oleh sekelompok sahabat yang memiliki tekad dan keinginan yang sama untuk tujuan mulia yaitu turut serta secara nyata dalam upaya mengurangi praktik riba yang merusak dengan cara menerapkan transaksi muamalah yang sesuai Syariat Islam, terutama di lingkungan sekitar kami yang berlokasi di kota Surabaya yang kami cintai.

VISI

Menjadi koperasi yang amanah, profesional dan dikelola dengan integritas berlandaskan Al-Qur’an dan As Sunnah.

MISI

1. Memfasilitasi dan mengedukasi ummat dalam bermuamalah sesuai syariah.

2. Membantu dan mensejahterakan perekonomian ummat.

3. Mendukung pengembangan muamalah sesuai dengan Al-Qur’an dan As Sunnah.

LEGALITAS

1. Akta Pendirian Nomor 20 tanggal 09 Juni 2023 di hadapan Notaris Audia Erlangga. S.H., M.Kn.;

2. SK. Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor AHU-0002833.AH.01.29 tahun 2023 (tertanggal 18 Juli 2023);

3. Nama badan hukum : Koperasi Sinergi Berkah Mandiri

Tim Koperasi

Dewan Pengawas Syariah

Ketua :
Ustadz Rosyid Abu Rosyidah, M.Ag.
Anggota :
Ir. Djoko Langgeng Soewito
 

Dewan Pengawas

Ketua :
Alex Nursucahya, S.Sos.
Anggota :
Buyung Hendriyanto, S.T.
Ahmad Samhan Yanis, S.E.

Pengelola

Rugito S.E.

Pengurus

Ketua :
Faruq Hasan, S.Pd.I.
Sekretaris :
Yoega Ade Frastio
Bendahara :
Hendry Nurdian Saputra
Manager :
Abu Hafidz 

Produk Layanan Kami

  • ELEKTRONIK RUMAH TANGGA
  • HANDPHONE
  • LAPTOP / PC
  • KENDARAAN BERMOTOR
  • RENOVASI RUMAH
  • DAN ASET HALAL LAINNYA

Akad Pembelian

Koperasi Sinergi Berkah Mandiri (KSBM) menggunakan akad jual beli kredit yang mana penjual (KSBM) menyebutkan harga perolehan dan margin keuntungan.
Meski akad jual beli dapat berlaku untuk transaksi tunai maupun non-tunai (secara kredit), namun KSBM menggunakan akad jual beli non-tunai, sehingga pembayarannya dilakukan secara kredit dengan jangka waktu yang disepakati oleh kedua pihak.
Selain itu, dalam akad jual beli KSBM juga menerapkan serah terima aset (qabdh) yang jelas, tanpa biaya denda keterlambatan dan tanda tangan asuransi.
Selain itu, down payment (DP) yaitu minimal sebesar 20% dari harga pembelian aset.

Alur Pembelian Aset

(ASUMSI: Setiap Tahapan Berjalan Lancar)

Dokumentasi Akad KSBM

Promo KSBM

WhatsApp Image 2025-12-17 at 09.47.36

Bergabunglah dengan kami dan rasakan perlindungan serta keberkahan dalam setiap langkah perjalanan ekonomi Anda. Selamatkan masa depan Anda dengan bergabung bersama Koperasi Sinergi Berkah Mandiri, di mana keuntungan tumbuh bersama, tanpa riba.

TRANSAKSI TANPA RIBA
KSBM AJA !
Alamat

Jl. Kebraon Praja Barat No. RD-12, Kebraon, Kec. Karangpilang, Surabaya, Jawa Timur 60222

Telepon/Whatsapp

+62 857 0485 7587

Email

ksbmandiri@gmail.com

Jam Kerja

Senin – Jumat

(08.00 – 16.30)